Cara Perawatan Mengatasi Kulit Kering Kusam |
Penyebab Kulit Kering
1. Cuaca Dingin Penyebab Kulit Kering
Cuaca yang dingin atau kondisi pada suhu rendah akan menurunkan kelembaban disekitarnya yang akan menjadikan kulit wajah kering karena kehilangan kelembaban. Poin penting disini adalah kelembaban yang hilang bukan suhu yang dingin, jadi kurang tepat jika anda memasang pemanas ruangan tanpa pengatur kelembaban yang malah akan menjadikan kulit anda tidak terhidrasi. Lebih baik gunakan humidifer.
2. Air Panas Penyebab Kulit Kering
Berendam, membasuh atau mandi dengan air panas akan membuat badan menjadi lebih rileks dan tenang tetapi kulit justru menjadi lebih kering karena air panas menghilangkan minyak-minyak alami di kulit yang bersifat melembabkan. Hindari terlalu lama kontak dengan air panas, kurang lebih lima menit. Pilih air sejuk daripada air panas untuk kulit kering.
3. Makeup atau Bodycare yang tidak cocok Penyebab Kulit Kering
Kosmetik dan bodycare seperti sabun, krim, dan yang lainnya ada yang komposisinya mengandung bahan yang keras untuk kulit sehingga membuat kulit kering. Biasanya kosmetik yang mengandung bahan-bahan anti-bakteri dan alkohol adalah jenis yang paling sering membuat kulit kering. Gunakan kosmtik atau bodycare dengan bahan-bahan yang lembut dan tidak mengiritasi agar menghindari kulit bersisik dan kering.
4. Panas Penyebab Kulit Kering
Panas bisa berupa paparan sinar matahari, panas dari api unggun, kompor atau sejenisnya dapat menjadikan kulit kering karena panas mengambil kelembaban kulit dan membuatnya kurang terhidrasi. Banyak konsumsi air putih, gunakan pelindung berupa sarung tangan atau masker dan pakai sunscreen jika beraktifitas dengan paparan panas dan sinar matahari.
5. Penyakit dan Obat-obatan Penyebab Kulit Kering
Ada beberapa penyakit dan konsunsi obat-obatan yang membuat kulit menjadi kering. Konsultasikan dengan dokter anda tentang efek samping dan kemungkinan yang membuat kulit anda menjadi kering.
Cara Merawat Kulit Kering
Ada beberapa orang dengan tipe kulit yang kering sehingga sangat mudah terjadi iritasi, mengelupas dan kasar. Kulit kering juga menimbulkan banyak masalah baru seperti kusam dan penuaan dini. Untuk itu, kulit kering butuh perawatan khusus yang bertujuan untuk menghidrasi dan melembabkan kulit sehingga kulit sehat, lembab dan kenyal. Apa saja yang diperlukan untuk merawat kulit kering? berikut ini tipscaratutorial.com akan membagikannya untuk anda.
- Membersihkan Kulit Kering.
Hindari menggunakan air panas, jika ingin membuka pori-pori kulit sebaiknya gunakan air hangat suam-suam kuku. Kalaupun terpaksa menggunakan air panas, bergegaslah langsung basuh menggunakan air sejuk agar tidak membiarkan panas bertahan lama di kulit anda. Panas bisa menghilangkan kelembaban dan minyak alami yang berfungsi melembabkan kulit anda. Selain air, anda bisa juga menggantinya dengan susu sebagai penyegar untuk kulit kering karena mengandung lemak dan asam laktat yang bisa menyegarkan, melembabkan dan menghidarasi sekaligus. Jangan lupa untuk menghapus terlebih dahulu makeup sebelum menggunakan susu sebagai penyegar.
Sabun Untuk Kulit Kering.
Pilih sabun dengan formula yang lembut, tanpa pewangi, anti-bakteri, alkohol atau sedikit busa (lebih baik lagi tanpa busa). Hindari sabun yang berbusa banyak dan mengandung pewangi karena biasanya bahan-bahan tersebut didalamnya mengandung unsur yang dapat membuat kulit menjadi kering dan menyebabkan iritasi, misalnya alkohol sebagai pelarut wewangian atau sodium laurat sulfat yang biasanya terkandung pada bahan dengan busa yang melimpah.
- Lap Handuk Untuk Kulit Kering
Ketika sudah selesai membersihkan kulit, lap dengan handuk kering dengan cara ditepuk. Menggosok atau mengusap akan mengiritasi kulit kering anda. Gunakan lap atau handuk dengan serat lembut, sebagai ganti scrub anda bisa menggunakan handuk sebagai agen pengangkat sel-sel kulit mati. Pijat dengan gerakan melingkar kecil menggunakan handuk dengan bahan lembut seperti satin untuk menghilangkan sel-sel kulit mati pada kulit kering anda secara lembut.
Pelembab Untuk Kulit Kering
Kulit kering sangat butuh dilembabkan dan dihidrasi sehingga tidak lepas oleh penggunaan pelembab. Gunakan pelembab sesaat setelah kulit dibersihkan. Lap menggunakan handuk dan biarkan sedikit lembab atau basah lalu oleskan krim atau lotion pelembab pada kulit anda. Hal ini bertujuan untuk menjaga kelembaban tetap terkunci. Gunakan pelembab yang mengandung gliserin, ceramide, shea butter atau cocoa butter yang terkenal baik untuk kulit kering. Berbagai merk tersedia dengan berbagai macam pilihan bisa anda coba dan pilih yang sesuai dengan kenyamanan dan kebutuhan anda. Bisa juga mengoleskan petrolatum jelly saat kulit anda terasa kering dan kasar untuk mengembalikan kelembaban. Jika anda ingin yang lebih alami, anda bisa mengoleskan minyak-minyak tumbuhan seperti minyak zaitun, minyak almond atau minyak biji anggur untuk membersihkan, merawat dan melembabkan kulit kering anda.
Masker Alami Untuk Kulit Kering
Ada berbagai pilihan masker alami untuk merawat dan mengatasi kulit kering. Penggunaan masker alami pada kulit kering bertujuan untuk melembabkan, menghidrasi juga menutrisi kulit kering sehingga bahan-bahan yang dipakai dan dipilih haruslah mengandung unsur yang bisa mengunci ataupun menambahkan kelembaban kulit kering. Gunakan alpulkat dicampur madu atau yoghurt, Lidah buaya, Pisang dicampur madu atau mayones dicampur perasan lemon. Pakai seminggu sekali selama 10-15 menit secara teratur.
Artikel Cara Perawatan Mengatasi Kulit Kering Kusam ini dibuat oleh Tips Kecantikan di www.tipscaratutorial.com